BeritaDaerah

Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Silaturahmi dengan Perangkat Desa dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

4
×

Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Silaturahmi dengan Perangkat Desa dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Sebarkan artikel ini
Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Silaturahmi dengan Perangkat Desa dan Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Majalengka, NUANSA POST—Briptu Asep Indra, Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, melaksanakan kegiatan sambang silaturahmi dengan perangkat Desa Cikijing. Pertemuan tersebut dilangsungkan di Balai Desa Cikijing, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka pada Kamis (04/01/2024).

Dalm kesempatan tersebut, Briptu Asep Indra menyampaikan imbauan kamtibmas kepada perangkat desa dan mengajak mereka untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Cikijing. Petugas juga mengingatkan agar warga dapat membantu Polri dalam melaporkan setiap gangguan kamtibmas melalui call center 110 atau hallo Pak Kapolres.

“Kami berharap adanya kerjasama yang erat antara personel Kepolisian dengan aparatur pemerintahan desa dapat membantu menyelesaikan berbagai permasalahan dan persoalan yang terjadi di Desa Cikijing. Sinergitas ini penting untuk menjaga situasi wilayah agar tetap aman, nyaman, dan kondusif,” ujar Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., mewakili Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR.

Dalam upaya menciptakan situasi yang kondusif, peran serta aktif dari masyarakat dan pemerintahan desa sangat diapresiasi oleh Polsek Cikijing. Kerjasama yang baik diharapkan dapat menjadikan wilayah Cikijing sebagai lingkungan yang aman dan harmonis bagi seluruh warganya. (SITI A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *