TASIKMALAYA—Pada hari Sabtu 24 Februari 2024, IreniaOfficial bersama LINTAS PENA MEDIA Group mengadakan kegiatan bantuan sosial, dengan memberikan santunan kepada 13 siswa anak yatim piatu yang bersekolah di SDN Sukamanah Desa Gunungsari Kec Sukaratu. Kedatangan Irenia Sakinah, SKM sebagai owner IreniaOfficial mendampingi Komisaris Utama PT LINTAS PENA MEDIA Redi Mulyadi dan Bagian Keuangan Nina Nurlina yang disambut kepala sekolah Jajang,S.Pd beserta staf gurunya.
Redi Mulyadi menjelaskan, bahwa kegiatan bantuan sosial khusus kepada anak yatim piatu di sekolahan sekolahan tersebut merupakan rangkaian HUT Ke-14, Hari Pers Nasional dan Berkah Bulan Rajab yang dilaksanakan secara door to door ke sekolah. “Alhamdulillah, kami sudah mengunjungi sejumlah sekolah di wilayah Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Ciamis terutama memberikan Uang Jajan kepada anak anak yatim, piatu dan yatim piatu.Nilainya memang tidak seberapa, sekedar untuk uang jajan.”ujarnya.
Kegiatan bansos berupa santunan kepada anak anak yatim piatu tersebut, lanjut Redi Mulyadi, akan terus dilaksanakan dalam setiap waktu tatkala ada rejeki. Karena kebetulan kini ada donator tetap IreniaOfficial untuk kelancaran bansos tersebut. “Selain santunan kepada anak anak yatim piatu, kami juga punya kegiatan rutin Jum’at Berkah membagikan nasi bungkus maupun LINTAS PENA BERBAGI SEMBAKO kepada masyarakat seperti ke pemulung, tukang parkir, petugas kebersihan, para buruh dan orangtua jompo.”katanya
Sementara itu, Kepala SDN Sukamanah Jajang,S.Pd mengucapkan terima kasih atas kepedulian LINTAS PENA MEDIA Group yang telah peduli pendidikan, dengan memberikan santunan kepada anak anak yatim piatu yang ada di sekolahnya. “Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian jajaran LINTAS PENA MEDIA Group, khususnya ke SDN Sukamanah ini, semoga membawa keberkahan. Semoga kepedulian LINTAS PENA MEDIA Group menjadi contoh bagi lembaga atau perusahaan yang lain, terutama terhadap dunia pendidikan.”pungkasnya. (LUKMAN NUGRAHA)***