Uncategorized

PTPN IV PalmCo Akselerasi Penyelesaian Sertifikat Tanah dan Bangunan

32
×

PTPN IV PalmCo Akselerasi Penyelesaian Sertifikat Tanah dan Bangunan

Sebarkan artikel ini

Medan, Nuansa Post, Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV PalmCo Irwan Perangin-angin berharap Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kanwil BPN) Sumatera Utara menerbitkan surat kepada pemerintah daerah dan masyarakat di sekitar kebun untuk mendukung akselerasi penyelesaian sertifikasi lahan PTPN IV.

Selain itu, Irwan juga memohon Kanwil BPN Sumatera Utara agar menghitung pembayaran pelayanan pendaftaran maupun perpanjangan sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) dan Hak Guna Usaha (HGU) sesuai delineasi zona pada peta nilai tanah.

Harapan ini disampaikan Irwan pada Forum Discussion Group tentang Sertifikasi Hak Guna Usaha dan Hak Guna Bangunan PTPN IV di Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (24/4/2024).

Diskusi turut dihadiri Tenaga Ahli Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) bidang Reforma Agraria Arie Yuriwin dan sejumlah unsur Board of Region Management PTPN IV PalmCo.

“Harapan kita kiranya Kanwil BPN Sumatera Utara dapat memfasilitasi atau menjembatani penyampaian kepada Pemko dan Pemkab terkait urgensi penyelesaian sertifikasi lahan PTPN IV,” ujar Irwan.

Pada kesempatan ini, Irwan turut memotivasi jajaran agar terus fokus mengejar target sertifikasi tanah yang telah ditetapkan. Khususnya untuk PTPN IV Regional I dan PTPN IV Regional II. Ia mengingatkan setiap regional management agar tetap meningkatkan koordinasi dengan BPN di wilayah kerja masing-masing.

“Tetap semangat dan jangan pernah lupa untuk selalu mengawali pekerjaan dengan doa. Semoga langkah kita untuk memajukan perusahaan yang kita cintai ini mendapat berkah dan dipermudah,” ujar Irwan.

Sementara itu, Region Head PTPN IV Regional II Sudarma Bhakti Lessan mengucapkan terima kasih atas pengarahan sekaligus motivasi yang disampaikan Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV PalmCo Irwan Perangin-angin.

Menurutnya, dukungan Kanwil BPN Sumatera Utara begitu penting bagi perusahaan dalam mengakselerasi sertifikasi tanah. Mulai dari identifikasi areal, pengukuran dan memastikan batas-batas objek hingga memediasi perbedaan pendapat.

“Kami berharap BPN dan pemerintah daerah bisa memberikan dukungan penuh agar setiap proses sertifikasi dapat berjalan lancar. Termasuk untuk permohonan pengukuran HGU,” ujar Darma.

Menurut Kepala Bagian Sekretariat dan Hukum PTPN IV Regional II Muhammad Ridho Nasution, total permohonan sertifikasi yang diajukan PTPN IV Regional II pada 2024 mencapai 66.511,40 hektare. Tahun ini, perusahaan menargetkan 7.997,60 hektare lahan sudah mengantongi sertifikat.

“Kami tidak hanya butuh dukungan dari BPN dan pemerintah daerah, namun juga dari masyarakat. Aksi korporasi yang kita lakukan sejauh ini tak lain demi memberikan yang terbaik untuk negara, khususnya dari segi pendapatan. Dengan kata lain, semua akan kembali lagi untuk masyarakat,” ujar Ridho. ( ILM )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *