Uncategorized

Peringati Hari Bhayangkara ke-78,Kapolres Tasikmalaya Kota Pimpin Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kusumah Bangsa

5
×

Peringati Hari Bhayangkara ke-78,Kapolres Tasikmalaya Kota Pimpin Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kusumah Bangsa

Sebarkan artikel ini

KOTA TASIKMALAYA -Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Tasikmalaya Kota gelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumah Bangsa Kota Tasikmalaya pada Senin (24/06/2024).

Kegiatan dipimpin Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono dihadiri PJU, Kapolsek dan personel Polres Tasikmalaya Kota

Acara dimulai dengan upacara penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di monumen TMP Kusumah Bangsa.

Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di makam para pahlawan sebagai tanda penghormatan dan rasa terima kasih atas jasa-jasa mereka.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono mengatakan, bahwa mengenang jasa para pahlawan dan meneladani semangat juang mereka dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada bangsa dan negara sangat penting.

Ziarah dan tabur bunga ini merupakan wujud penghormatan kita kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan dan keamanan negara. Kami berharap, semangat juang mereka dapat menjadi teladan bagi kita semua dalam menjalankan tugas sehari-hari,” ujar AKBP Joko Sulistiono.

Joko menyampaikan, bahwa peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini menjadi momentum bagi seluruh jajaran Polres Tasikmalaya Kota untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Tasikmalaya, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tambahnya.(001)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *