Bengkalis,NUANSA POST- Camat Mandau Riki Rihardi dan Ketua TP-PKK Kecamatan Mandau Dewi Asdinar, bersama rombongan Safari Ramadhan Kecamatan Mandau, menghadiri undangan kegiatan Safari Bulan Suci Ramadhan 1445H/2024M di Desa Harapan Baru, Sabtu (16/03/2024).
Adapun lokasi Safari Ramadhan pada hari ini bertempat di Masjid Al-Hidayah Dusun Makmur Desa Harapan Baru, yang diramaikan oleh ribuan Jamaah sekitaran Masjid Al-Hidayah Desa Harapan Baru.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Harapan Baru Tarmin, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Camat Mandau Riki Rihardi bersama Ketua TP-PKK Kecamatan Mandau Dewi Asdinar, serta rombongan yang telah hadir bersama-sama dalam pelaksanaan Safari Ramadhan 1445H/2024M di Desa Harapan Baru yang kita cintai.
“Kami berharap kegiatan safari Ramadhan pada malam ini tentunya semakin meningkatkan silaturahmi kita, semakin meningkatkan keinginan untuk berbagi, dan juga semakin akrab, kedatangan kami kali ini ialah bentuk rasa kebersamaan kita, karena ingin bersama-sama berbagi, mudah-mudahan kedatangan kami juga bisa menjadi penyejuk hati bagi masyarakat Desa Harapan Baru serta kedatangan kami juga untuk membuktikan, walaupun kita berjauhan, dari ujung ke ujung, tetapi kita tetap bisa bersama dalam satu ikatan ukhuwah islamiyah”, ujar Camat Mandau Riki Rihardi saat memberikan sambutannya.
Setelah memberikan sambutan, Camat Mandau Riki Rihardi menyerahkan santunan kepada kaum dhuafa dan anak yatim di Masjid Al-Hidayah Desa Harapan Baru, dan juga menyerahkan secara simbolis bantuan Al-Qur’an dan Buku Yasin kepada Masjid Al-Hidayah Desa Harapan Baru. ( RENTA)***