BeritaDaerah

Camat Rupat Membuka Resmi MTQ Tingkat Desa Sukarjo Mesem  

4

Rupat.NUANSA POST— Pembukaan acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Desa Sukarjo Mesim yang Ke- XVII (17) tahun 2024 dibuka oleh Camat Rupat Hariadi S.Sos, M.Si yang dilaksanakan di halaman sekolah SDN 8 Rupat dusun Sungai Mesim 1, pada pukul 20.30 WIB tanggal 12 Mei 2024.

Pelaksanaan Acara peresmian MTQ tingkat desa Sukarjo Mesim dihadiri Oleh Camat Rupat Hariadi S.Sos, M.Si, didampingi ketua TP-PKK Tk Kecamatan Ibu Herlina dan Forkopimcam, Pj. Kepala Desa Sukarjo Mesim Ilyas, berserta Kepala Desa se Kecamatan Rupat, Ketua BPD beserta anggota, Perangkat Desa, Lembaga Desa, Tokoh Agama, Tokoh Adat, para undangan dan seluruh Panitia MTQ serta para Kafilah dari Masyarakat Desa setempat.

Pj.Kepala Desa Sukarjo Mesim bapak Ilyas, pada sambutannya menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Camat Rupat Hariadi, S.Sos, M.Si dan Rombongan Forkopimcam, Kepala Desa/Pj.Kepala Desa, para undangan dan seluruh Masyarat, dimana telah hadir dimalam pembukaan MTQ ke-XVII Tingkat Desa Sukarjo Mesim tahun 2024 ini, ucap nya.

Acara selanjutnya Pj. Kepala Desa Sukarjo Mesim juga menyampikan dengan diadakan kegiatan MTQ ini tentunya dapat mendidik anak- anak kita agar bisa menjadi anak-anak yang suka dan cinta kepada qur’ani, juga dengan melalui ajang MTQ ini pula sehingga dapat kita mendidik secara pormal dan non pormal, jelasnya.

Penekanan Tombol sirine tanda dibukanya MTQ ke-XVII yang Ke-2024 Tingkat desa Sukarjo Mesim

Camat Rupat Hariadi.S.Sos.M.Si, dalam sambutannya, mengucapan terimakasih kepada Pemdes Sukarjo Mesim, Panitia MTQ dan seluruh masyarakat yang adil pada kegiatan tersebut.Dimana dalam pelaksanaan MTQ Bapak Ibu ini telah bekerja keras untuk mempersiapkan nya sehinga malam ini dapat kita laksanakan, ucap Hariadi.

Dalam kesempatan ini juga Hariadi menyampaikan terkait kegiatan MTQ ini adalah salah satu program Bupati Bengkalis.Kegiatan ini setiap tahun dilaksanakan baik di tingkat Desa / Kelurahan, juga ditingkat Kecamatan, jelasnya.

Dengan melaui MTQ ini mau dari tingkat Desa/Kelurahan, Apapun kita tentunya mencari bibit-bibit pembacaan Ayat Ayat Suci Alqur’an juga cabang cabang yang diperlombakan.

Camat, beliau mengajak kepada seluruh,Kepala Desa, Pj. Kepala Desa mari kita bersama-sama membangun Desa, dimana kita telah diamanahkan baik itu Kepala Desa setempat, maupun Kepala Desa lainnya, ungkapnya.

Selanjutnya Camat Rupat didampingi Forkopimcam lainnya, para Kepala DesaDengan mengucapkan, “Bismillahirahmannirrohim”, Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-XVII tingkat Desa Sukarjo Mesim tahun 2024 resmi dibuka ucap oleh Camat Rupat sekaligus menutupnya,sumber berita Sumber Alias Indra Kaur desa Sukarjo Mesim Ketim Jurnalis.(M SYOPRI)

Exit mobile version