Uncategorized

Kapolsek Jatiwangi Sambang Dialogis dengan Warga Sutawangi untuk Jaga Kamtibmas

0

Majalengka–NUANSA POST.

Kapolsek Jatiwangi, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., melaksanakan kegiatan sambang dialogis bersama warga Desa Sutawangi, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, pada Minggu (2/3/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menggali informasi terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di lingkungan setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek mengajak warga untuk tetap menjaga kerukunan serta aktif berperan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Selain itu, ia juga memberikan imbauan agar masyarakat lebih waspada terhadap potensi tindak kejahatan, seperti pencurian dan penipuan.

“Kami berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat terus terjalin dengan baik. Laporkan segera jika ada hal-hal yang mencurigakan agar kami dapat segera mengambil langkah antisipasi,” ujar AKP Rudy Djunardi.

Warga menyambut baik kehadiran Kapolsek dan menyampaikan berbagai aspirasi serta permasalahan yang ada di lingkungan mereka. Dengan adanya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan keamanan dan ketertiban di Desa Sutawangi dapat terus terjaga.(Siti Aminah).

Exit mobile version