Uncategorized

Banjir Bandang Desa Leuwinutug, Komandan PMPP TNI Berikan Bantuan Langsung dan Bantu Evakuasi Dilapangan

1

[ BOGOR ] – Hujan yang terus menerus mengguyur Bogor, salah satunya sebabkan Banjir Bandang yang melanda Kampung Jembatan Buntung, Desa Leuwinutug tadi malam sekitar pukul 21.30 WIB, dengan ketinggian air 12-15 meter sehingga Banjir Bandang tak bisa dihindari, sebanyak 37 KK (kepala keluarga) di Kampung Jembatan Buntung semuanya terdampak, tidak sedikit bangunan yang ambruk dan beberapa fasilitas rusak parah diterjang banjir bandang. (4/3/2025)

Komandan PMPP TNI Mayjen TNI Taufik Budi Santoso, S.Hub.Int., M.H.I. yang diwakili oleh Dirbinpers PMPP TNI Kolonel Kav Afkar Mulya S.E. memberikan bantuan berupa 50 paket Sembako dan 10 dus air mineral, bagi korban bencana banjir bandang di Kampung Jembatan Buntung Desa Leuwinutug Kec. Citeureup. Adapun penyerahan bantuan dilaksanakan di Kantor Desa Leuwinutug dan diterima oleh ibu Fitri (Bagian Kesra Desa Leuwinutug) pada Selasa (04/03/2025).

Selain pemberian Paket Sembako, puluhan personel PMPP TNI berikut alat berat diterjunkan untuk membantu masyarakat membersihkan sisa material dampak Banjir Bandang semalam. Ucapan terima kasih disampaikan Pemerintah Desa Leuwinutug atas bantuan dan perhatian yang diberikan Komandan PMPP TNI. “Semoga bantuan yang diberikan dari PMPP TNI kepada masyarakat yang terdampak dapat membantu meringankan beban masyarakat, bertepatan dengan bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini mudah2an memberikan kemudahan dan keberkahan bagi seluruh masyarakat yang terdampak”, pesan Komandan PMPP TNI.

Sumber : PEN PMPP TNI

Exit mobile version