Uncategorized

Dalam Rangka Ibadah Ramadhan , BRADER Laksanakan Santunan Kepada 100 Anak Yatim di Cihampelas Bandung

2
×

Dalam Rangka Ibadah Ramadhan , BRADER Laksanakan Santunan Kepada 100 Anak Yatim di Cihampelas Bandung

Sebarkan artikel ini

BANDUNG—Pada hari Kamis 13 Maret 2025 , bertempat di FMOD Pool Lounge Cihampelas Bandung , BRADER ( Bergerak Bersama untuk Edukasi & Edukasi Rakyat ) yang dulu dikenal sebagai Relawan Dedi – Erwan yang militan , sampai saat ini tetap exis bukan hanya dalam bidang politik saja, tapi juga dalam masalah sosial untuk bisa lebih  bermanfaat bagi masyarakat dan sekitarnya

 Hal ini terbukti dengan menggelar santunan kepada 100 anak yatim dan fakir miskin dalam acara  buka bersama yang bertemakan : ”IFTAR DOA,  BERSAMA BRADER & ANAK YATIM” . yang langsung dipimpin Ketua Umum  BRADER Riezka Rahmatiana & Sekjen Ridho Pandoe didampingi Ketua Dewan Pembina Abah  Irjen Pol (Purn) H. Anton Charliyan beserta perwakilan para Ketua cabang BRADER dari seluruh Jawa  Barat.

Dalam sambutanya, Riezka S menyampaikan bahwa BRADER yang kini telah berubah menjadi komunitas masyarakat yang berbadan hukum walaupun perhelatan politik telah selesai, tetapi akan tetap eksis dalam kegiatan kegiatan sosial yang bisa bermanfaat bagi masyarakat Jawa Barat. Salah satunya di bulan Ramadhan1446 H ini dengan  mengadakan acara santunan kepada 100 anak yatim , dan kegiatan berikutnya  di bulan Ramadhan  akan menggelar Sembako Murah Rp.5000 – Rp./10.000 paket di berbagai Kabupaten dan kota di Bandung Raya dan sekitarnya , ”Mohon doa dari Semua Agar Brader bisa tetap eksis dan Sukses , ”pungkasnya

Adapun Abah Anton sebagai Ketua Dewan Pembina BRADER yang juga merupakan tokoh sesepuh Jabar ini mengatakan ,agar BRADER bisa tetap eksis , BRADER harus tetap kompak menjaga kebersamaan sesama anggota sebagai satu keluarga besar , bukan hanya sebagai anggota dan teman biasa , sehingga BRADER bisa menjadi lebih kokoh dan  kuat , karena sebagaimana pepatah Kekuatan Itu Ada Dalam Kebersamaan . ”petuahnya

Acara berlangsung tertib dan penuh kekeluargaan diakhiri dengan buka bersama  (REDI MULYADI)***.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *