BeritaDaerahMitra TNI PolriMitra TNI Polri

Bupati Ciamis Sambut Kunker Kapolda Jabar Irjen Pol. Dr Akhmad Wiyagus

10
×

Bupati Ciamis Sambut Kunker Kapolda Jabar Irjen Pol. Dr Akhmad Wiyagus

Sebarkan artikel ini

KABUPATEN CIAMIS,- Bupati Ciamis, Dr.H.Herdiat Sunarya menyambut secara langsung kedatangan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat Irjen Pol. Dr Akhmad Wiyagus bertempat di Mapolres Ciamis, Rabu (14/06/2023).

Disebutkan Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., bahwa Kedatangan Kapolda Jabar tersebut dalam agenda Kunjungan Kerja dan silaturrahmi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Polda Jawa Barat.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda melakukan audiensi dengan Jajaran Forkopimda seperti Dandim 0613 Ciamis, Kajari, Ketua MUI Ciamis, Perwakilan Pimpinan Pondok Pesantren, para tokoh agama serta jajaran tamu undangan lainnya.

Bupati Ciamis mengucapkan selamat datang kepada rombongan Kapolda Jawa Barat di Tatar Galuh Kabupaten Ciamis, serta turut mendo’akan agar Kapolda senantiasa diberi kesehatan dan kelancaran dalam setiap menjalankan tugasnya.

“Bahagia sekali bisa kedatangan Kapolda, wilujeng sumping di Tatar Galuh Kabupaten Ciamis, mudah-mudahan bapak Kapolda selalu sehat dan lancar dalam menjalankan tugas-tugasnya,” ucapnya.

Disampaikan Bupati Ciamis bahwa selama ini kerjasama, kolaborasi serta sinergitas para stakeholder di Kabupaten Ciamis berjalan sangat baik, terlebih saat menghadapi pandemi Covid 19.“Pasca pandemi, APBD kita mengalami defisit yang luar biasa, walaupun dengan segala keterbatasan alhmamdulillh program-program prioritas pemerintahan baik keagamaan, kebudayaan dan infrastruktur dapat berjalan dengan baik,”ucapnya.

Menurutnya hal itu, tidak terlepas dari koordinasi serta kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah bersama jajaran forkopimda dan seluruh elemen masyarakat sehingga kondusifitas masyarakat di Ciamis masih tetap terjaga.“Kami dengan forkopimda alhamdulillah kordinasi, kerjasama dan kolaborasi terutama untuk kegiatan-kegiatan kondusifitas masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolda Jabar Irjen Pol. Akhmad Wiyagus dalam arahannya menegaskan agar selalu siap dengan apa yang akan terjadi ke depan. Menurutnya, tugas semakin berat di lapangan nanti. Ia juga sangat mengapresiasi sinergi Polres Ciamis dengan seluruh stakeholder di Kabupaten Ciamis.

“Terima kasih atas kinerja Polres Ciamis yang terus meningkatkan sinergitas antar sektoral. Polri harus bekerja sesuai prosedur dan profesional, melaksanakan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.(HENDRA NOOR)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *