Uncategorized

Pelepasan dan Kenaikan Kelas SDN 3 Sindang: Sebuah Perayaan Sederhana

30
Pelepasan dan Kenaikan Kelas SDN 3 Sindang : ”Sebuah Perayaan Sederhana

Majalengka,NUANSA POST—SDN Sindang 3 menggelar acara pelepasan dan kenaikan kelas pada tanggal 28 Juni2024  bertempat di Desa Sindang, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka. Acara tersebut dihadiri oleh para orang tua murid serta sejumlah undangan lainnya, menciptakan suasana yang hangat dan penuh kebersamaan.

Dalam hal ini, Kepala SDN 3 Sindang  Darsono, S.Pd, menyampaikan rasa syukurnya bahwa acara ini dapat dilaksanakan meskipun dengan sederhana. “Acara ini menampilkan beberapa pertunjukan dari para siswa kami di atas panggung.

Harapan saya, pada tahun ajaran yang akan datang, Insya Allah, acara akan lebih meriah lagi dengan melibatkan unsur komite sekolah, karena komite adalah mitra penting dalam kinerja sehari-hari sekolah,” ungkap Darsono.

SDN 3 Sindang  telah menunjukkan prestasi yang membanggakan. Pada lomba PMBK tingkat kecamatan yang diadakan baru-baru ini, sekolah ini berhasil meraih lima kejuaraan, termasuk lomba pidato putri, adzan, pildacil, serta lomba pupuh. Prestasi ini menjadi bukti dedikasi dan kerja keras para siswa dan guru di SDN 3Sindang.

Sebagai bentuk apresiasi, dalam acara perpisahan ini, pihak sekolah menyediakan berbagai hadiah seperti alat tulis dan sertifikat bagi para juara di bidang akademik, yakni juara 1, 2, dan 3. Dari total 39 siswa yang lulus, terdiri dari 21 siswa laki-laki dan 18 siswi perempuan, mereka semua berhak mendapatkan penghargaan atas usaha dan prestasi yang telah dicapai selama ini.

Acara pelepasan dan kenaikan kelas ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, tetapi juga sebagai dorongan semangat untuk terus berkarya dan berprestasi di masa yang akan datang (SITI AMINAH)

Majalengka,NUANSA POST—SDN Sindang 3 menggelar acara pelepasan dan kenaikan kelas pada tanggal 28 Juni2024  bertempat di Desa Sindang, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka. Acara tersebut dihadiri oleh para orang tua murid serta sejumlah undangan lainnya, menciptakan suasana yang hangat dan penuh kebersamaan.

Dalam hal ini, Kepala SDN 3 Sindang  Darsono, S.Pd, menyampaikan rasa syukurnya bahwa acara ini dapat dilaksanakan meskipun dengan sederhana. “Acara ini menampilkan beberapa pertunjukan dari para siswa kami di atas panggung.

Harapan saya, pada tahun ajaran yang akan datang, Insya Allah, acara akan lebih meriah lagi dengan melibatkan unsur komite sekolah, karena komite adalah mitra penting dalam kinerja sehari-hari sekolah,” ungkap Darsono.

SDN 3 Sindang  telah menunjukkan prestasi yang membanggakan. Pada lomba PMBK tingkat kecamatan yang diadakan baru-baru ini, sekolah ini berhasil meraih lima kejuaraan, termasuk lomba pidato putri, adzan, pildacil, serta lomba pupuh. Prestasi ini menjadi bukti dedikasi dan kerja keras para siswa dan guru di SDN Sindang 3.

Sebagai bentuk apresiasi, dalam acara perpisahan ini, pihak sekolah menyediakan berbagai hadiah seperti alat tulis dan sertifikat bagi para juara di bidang akademik, yakni juara 1, 2, dan 3. Dari total 39 siswa yang lulus, terdiri dari 21 siswa laki-laki dan 18 siswi perempuan, mereka semua berhak mendapatkan penghargaan atas usaha dan prestasi yang telah dicapai selama ini.

Acara pelepasan dan kenaikan kelas ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, tetapi juga sebagai dorongan semangat untuk terus berkarya dan berprestasi di masa yang akan datang (SITI AMINAH)

Exit mobile version